Saturday, January 24, 2015

Pentingnya Self Hypno untuk mengatasi Anxietas

Mari kita mengenal pentingnya self hypno untuk mengatasi penyakit kita ini. Kondisi otak manusia terbagi atas 4 macam, dan saya yakin tanpa sadar kita semua pernah merasakan ini.

1. Beta, yaitu pikiran kita saat sepenuhnya sadar, seperti sehari-hari kita beraktifitas.

2.Alpha, adalah kondisi yang sangat rileks contohnya saat kita berkhayal dan melamun, atau mungkin ada yang punya pengalaman menonton film sampai terhanyut dan tidak sadar menangis dan sangat fokus.

3. Theta, kondisi ini adalah kondisi kita menjadi kreatif , inspiratif. contohnya saat kita bermimpi, dan seperti setengah sadar, tapi kita tidak merasakan tubuh kita.

4. Delta, ini adalah kondisi tidur terlelap, kita tidak menyadari apapun lagi.

Self hypno sebaiknya pada kondisi alpha dan membuka kondisi theta, disini peran-peran sugesti positif sangat berpengaruh pada alam bawah sadar kita, contohnya adalah didalam alam bawah sadar kita tertanam "bahwa saya ada masalah jantung, karena saya sering mengalami gejala2 mirip jantung", ini sudah terekam oleh pikiran bawah sadar kita, karena alam bawah sadar secara jujur merespon apa yang kita rasakan dan meresponnya secara alami, dan merekamnya. Pada saat kita sedang sadar, maka akan menerima banyak sugesti-sugesti positif contohnya ke dokter "anda tidak ada masalah jantung, dan jantung anda baik-baik saja, cuma asam lambung saja", ini adalah sugesti yang diterima pikiran sadar kita, tetapi ini tidak masuk kedalam alam bawah sadar kita, jadi yang ada adalah pikiran sadar bertentangan dengan pikiran alam bawah sadar kita karena pikiran alam bawah sadar kita bisa menolaknya contoh "saya ini sepertinya sakit jantung, karena gejala-gejalanya mirip koq", ini menjadi berulang-ulang dan alam bawah sadar kita meyakininya, sama seperti kita merasa "bodoh", trus ada orang yang mengatakan "anda pintar yah", secara otomatis pikiran bawah sadar kita menolaknya "gak benar saya pintar, saya bodoh", nah kenapa alam bawah sadar begitu polos dan tidak terpengaruh oleh pikiran sadar, sehingga banyak pikiran alam bawah sadar yang tidak lagi logis. nah permasalahannya pikiran alam bawah sadar bisa mengontrol pikiran sadar, disini pentingnya kita melakukan self hypno karena pikiran alam bawah sadar kita dapat kita capai dengan kondisi alpha ataupun theta, tapi harus kita ingat sugesti tersebut harus pasti dan tanpa ada keraguan karena kondisi beta bisa menolaknya, contoh sugesti  "sepertinya saya tidak sakit jantung", ini akan ditolak oleh beta, karena bersifat ragu-ragu atau belum pasti. Semoga kita semua sehat.

Untuk teman-teman yang ingin berbagi, silahkan bergabung dengan group facebook yang saya kelola :

Indonesia: GERD Anxiety Indonesia (GAI) :
https://www.facebook.com/groups/gerd.anxie/

International: GERD/Acid Reflux :
https://www.facebook.com/groups/GAI.Support/

0 comments:

Post a Comment

Popular Posts